-->
Info Tempat Wisata

Wisata Sumatera Utara

Tempat Wisata di Sumatera Utara

tempat wisata sumatera utara
Danau Toba - tempat wisata sumatera utara
Panduan Wisata Sumatera Utara

Sekilas tentang Sumatera Utara

Sumatera Utara adalah sebuah provinsi di Indonesia terletak disebelah utara pulau sumatera. Ibu Kota Sumatera utara adalah medan.

Batas - batas wilayah Sumatera utara antara lain:
sebelah Utara berbatasan dengan Provinsi Aceh dan Selat Malaka, sebelah Selatan berbatasan dengan Provinsi Riau, Provinsi Sumatera Barat, dan Samudera Indonesia, sedangkan disebelah barat berbatasan dengan Provinsi Aceh dan Samudera Indonesia, serta Selat Malaka merupakan batas di sebelah timur.

logo sumatera utara lambang
logo sumatera utara
Secara geografis provinsi sumatera utara ini terbagi Pesisir dibagian timur dan barat, Pegunungan Bukit Barisan dan Kepulauan Nias yang terdiri dari 419 pulau. Pesisir timur merupakan daerah paling padat penduduk serta paling maju.

Suku batak berasal dari sumatera utara terutama mendiami sekitar danau toba. etnis melayu dan nias juga merupakan penduduk asli yang mendiami sumatera utara.

Tempat Wisata Sumatera Utara

Keadaan alamnya yang teridiri dari pesisir, pegunungan serta kepulauan membuat sumatera utara kaya akan tempat wisata yang terkenal karena keindahan alamnya.

Suku Batak dan melayu juga merupakan suku yang kreatif sehingga banyak warisan seni dan budaya yang menarik untuk dikunjungi sebagai objek wisata.
Berikut ini beberapa tempat wisata di sumatera utara:

Danau Toba

Tidak diragukan lagi Danau toba adalah tempat wisata unggulan sumatera utara, bahkan indonesia. Selain Karena keindahan alamnya juga seni dan budaya disekitar danau toba juga merupakan terpat yang wajib dikunjungi. selengkapnya bisa di lihat disini: objek wisata danau toba

Kepulauan Nias

Pulau yang eksotik ini menyimpan beragam keindahan alam khas pesisir dan pantai. beragam kegiatan juga bisa bisa dilakukan disini. Nias juga terkenal dengan surganya peselancar dunia. Alam yang indah dipadu dengan ombak besar khas samudera hindia menambah lengkap keindahan Nias.
Nias Juga memiliki nilai sejarah yang tinggi terkait penjajahan belanda dan budaya suku nias seperti tradisi hombo batu atau lompat batu. untuk lebih lengkapnya akan dibahas pada edisi lain

tradisi hombo batu atau lompat batu nias
tradisi hombo batu atau lompat batu di Nias

Istana Maimun
Ikon Kota Medan ini merupakan warisan kesultanan melayu deli. Istana Maimun atau yang juga dikenal Istana Maimon adalah ikon sekaligus kebanggaan kota dan warga Medan. Istana ini berlokasi di Jalan Brigjen Katamso, Medan.

Air Terjun 2 warna Sibolangit
Bagi anda yang suka hiking maka tempat ini bisa dijadikan tujuan wisata yang menarik. Terletak tidak jauh dari kota menadan, menawarkan keindahan alam air terjun yang lengkap dengan warna warni alamnya.

Berikut daftar lengkap tempat wisata di sumatera utara berdasarkan kabupaten / kota

Tempat Wisata Kota Medan
  • Istana Maimun
  • Mesjid Raya Medan
  • Rumah Tjong A Fie
  • Gedung Balai Kota lama
  • Menara Air (yang merupakan ikon kota Medan)
  • Titi Gantung
  • Gedung London Sumatera
  • Kantor Pos Medan

Tempat Wisata Kabupaten Deli Serdang
  • Green Hill City
  • Sungai Sembahe
  • Air Terjun Dua Warna

Tempat Wisata Kabupaten Karo
  • Gundaling
  • Mikie Holiday (sebuah resort dengan fasilitas theme park)
  • Gunung Sibayak
  • Gunung Sinabung
  • Taman Simalem Resort
  • Air Terjun Si Piso-piso
  • Desa Tongging (dikenal juga dengan nama Desa Tambusan)

Tempat Wisata Kabupaten Pakpak Bharat
  • Air Terjun Lae Une
  • Air Terjun Simbilulu
  • Air Terjun Lae Singgabit
  • Mbue Deng Sideban

Tempat Wisata Kabupaten Nias
  • Museum Pusaka Nias
  • Pantai Sorake
  • Pantai Lagundri
  • Lompat batu Nias

Tempat Wisata Kabupaten Simalungun
  • Timuran
  • Kebun Teh Sidamanik
  • Tanjung Unta
  • Tiga Ras
  • Puncak Simarjarunjung
  • Hutan Lindung Aek Nauli
  • Haranggaol

Tempat Wisata Kota Madya Pematangsiantar
  • Taman Hewan Pematangsiantar
  • Karang Anyer
  • Kuil Buddha Quan im

Tempat Wisata Kabupaten Samosir
  • Danau Toba
  • Pulau Samosir
  • Pusuk Buhit
  • Tomok
  • Hot Spring Panguluran
  • Museum Batak

Akomodasi, Transportasi, Hotel dan Penginapan Sumatera Utara

Transportasi
Sumatra utara dapat dijang oleh berbagai jenis transportasi, baik udara darat maupun laut.
Untuk transportasi udara Sumatera memiliki bandara internasional Polonia di Medan. Selain melayani rute kota besar indonesia juga melayani penerbangan internasional seperti singapura, malaysia, thailand dan vietnam dengan maskapai Garuda Indonesia, Lion Air dan Air Asia.
Hampir semua maskapai penerbangan lokal melayanai rute polonia medan, diantaranya: Batavia Air, Sriwijaya Air, Riau Airlines, Mandala Airlines, Merpati, Kartika Airlines

Bus reguler yang beroperasi untuk tujuan di seluruh Sumatera Utara tersedia melalui Trans Sumatera. Stasiun bis Jl. Sisingamangaraja Medan.
untuk jalur laut tersedia Pelabuhan belawan

atau anda dapat memilih paket tour dan travel ke sumatera utara demi kenyamanan.

Hotel dan penginapan di Sumatera utara
Sebagai sebuah provinsi besar maka sarana penginapan dan hotel terbilang sangat lengkap. Mulai dari penginapan murah sampai hotel berbintang telah tersedia di Sumatera utara
Silakan Share / Bagikan melalui media sosial dibawah ini :