Ciamis kaya akan tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.
Mungkin sebagian dari anda ada yang belum pernah menginjakan kaki di kota Ciamis, bahkan masih asing dan tidak mengenal kota Ciamis. Kota yang asri di sebelah timur Provinsi Jawa Barat ini memiliki sejumlah potensi wisata yang sangat indah baiik yang sudah ada sejak dulu maupun yang sedang dikembangkan. Seperti pantai pangandaran yang kini telah memisahkan diri dari kabupaten ciamis menjadi kabupaten pangandaran yang mandiri.
Logo Kabupaten Ciamis |
Sekilas tentang Ciamis
Kabupaten Ciamis terletak di tenggara jawa barat, batas - batas wilayah ciamis adalah sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Majalengka dan Kabupaten Kuningan, sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten pangandaran, sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Cilacap (Jawa Tengah) dan Kota Banjar, serta disebelah barat berbatasan dengan Kota Tasikmalaya dan Kabupaten Tasikmalaya.
Secara Topografi wilayah ciamis terdiri dari bukit dan pegunungan yang berhawa sejuk dan menjanjikan potensi alam yang luar biasa.
Ciamis juga terkenal dengan kerajaan Galuh yang merupakan cikal bakal Kabupaten ciamis sendiri, hari jadi Ciamis tanggal 12 Juni 1642 sendiri diambil dari pengumpulan sejarah Kerajaan Galuh Ciamis.
Akomodasi, transportasi, Penginapan, dan Hotel di Ciamis
Kota Ciamis Bisa ditempuh dengan perjalanan darat dari ibu kota Jakarta atau dari Bandung ke ciamis telah tersedia beragam pilihan transportasi terutama Bus.
untuk tempat menginap di ciamis telah tersedia Hotel dan penginapan seperti Hotel Manis, Hotel Tiara, dan juga penginapan murah lainya.
Potensi dan Tempat Wisata menarik Di Ciamis
Dengan terbentuknya kabupaten Pangandaran yang merupakan pemekaran Ciamis, berdampak pada berkurangnya tempat wisata andalan terutama wisata pantai, dengan sendirinya kini Ciamis tidak lagi memiliki pantai. Namun tidak mengurangi objek wisata yang menarik untuk dikunjungi terutama wisata alam, wisata ziarah, dan wisata budaya,
berikut diantaranya Tempat wisata di Ciamis yang wajib dikunjungi :
Situs Astana Gede
Merupakan Objek wisata Budaya dan sejarah, yang terletak di ciamis bagian utara. Astana gede Kawali di Ciamis merupakan tempat suci pada masa pemerintahan kerajaan sunda galuh di kawali. banyak terdapat peninggalan Kerajaan yang diperkirakan ada sekitar abad ke- 14Masehi Pada jaman dahulu astana gede bernama kabuyutan Sanghiang Lingga Hiang menurut perkiraan penulis disebut astana gede ( astana= makam dan gede= besar ),
Di Situs Astana Gede Kawali Ciamis ini terdapat 6 buah Prasasti, Batu panglinggih, 2 buah Menhir, Mata air Cikawali, dan makam para raja.
Kampung Kuta
Lokasi Kampung Kuta berada di Desa Karangpaningal Kecamatan Tambaksari, masyarakatnya sampai saat ini masih tetap teguh melestarikan budaya adat leluhurnya (karuhun), Amanat leluhurnya yang masih tetap dipertahankan yaitu :
- Rumah panggung yang harus beratap rumbia atau ijuk (tidak boleh permanent)
- Bentuk rumah persegi dan tidak boleh berbentuk sikon
- Penduduk yang meninggal harus dimakamkan di luar Kampung Kuta
- Dilarang ke tempat keramat selama hari senin dan jumat
- Jika Anda akan mengunjungi objek wisata ciamis yang satu ini tidak boleh menggunakan pakaian yang serba hitam.
Objek wisata alam situ lengkong panjalu terletak di ciamis utara tepatnya di kecamatan Panjalu.
Situ lengkong merupakan sebuah danau alam yang menjadi ciri khas dari daerah panjalu ini ramai didatangi pengunjung terutama untuk tujuan jiarah. tepat ditengahnya terdapat sebuah pulau yang dipercaya warga setempat sebagai tempat bersemayamnya salah satu leluluhur mereka dan disini pula terdapat upacara adat nyangku
Jembatan Cirahong
Jembatan Cirahong adalah jembatan kereta api peninggalan Belanda yang menghubungkan Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Tasikmalaya tepatnya manojaya. Jembatan ini melintas diatas Sungai Citanduy yang merupakan perbatasan dari kedua kabupaten tersebut.
Jembatan yang memiliki panjang 202 meter ini merupakan jembatan yang unik, karena memiliki 2 fungsi. Bagian atas jembatan berfungsi untuk lalu lintas kereta api, sedangkan bagian bawah jembatan berfungsi untuk lalu lintas kendaraan. Jembatan ini menggunakan konstruksi baja yang banyak dan cukup rapat.
Jembatan ini merupakan jalur alternatif dari Tasikmalaya menuju Ciamis lewat Manonjaya dan sebaliknya.
ramai dikunjungi sebagai objek wisata terutama bagi mereka yang hobi fotografi dan sering dijadikan sebagai tempat prewedding. ditempat ini pula sudah ada rumah makan batu hitam dengan menu andalah gurame bakar.
Situs Karang Kamulyan
Terletak dijalur mudik menuju jawa tengah sangat cocok sebagai tempat beristirahat sambil menikmati keindahan alam dan aneka makanan khas.
Legenda situs Karangkamulyan sendiri berkisah tentang Ciung Wanara yang berhubungan dengan Kerajaan Galuh. Cerita ini banyak dibumbui dengan kisah kepahlawanan yang luar biasa seperti kesaktian dan keperkasaan yang tidak dimiliki oleh orang biasa namun dimiliki oleh Ciung Wanara. Dtepat ini kita bisa menjumpai berbagai penda peninggalan kerajaan galuh lama.
disini juga terdapat Gong Perdamaian.
Curug Tujuh Cibolang
terletak di ciamis bagian utara, letaknya tepat dikaki gunung sawal berada di kiri kanan bukit gunung Ciparang dan Cibolang yang merupakan bagian dari Gunung Sawal.
Panorama alam yang indah dan suasana hutan alam menjadi daya tarik wana wisata Curug Tujuh,
Sesuai namanya Curug Tujuh terdiri dari tujuh buah air terjun yang lokasinya berjejer dengan Curug Satu, Curug Dua, Curug Tiga, Curug Cibolang, Curug Simantaja, Curug Cileutik, dan Curug Cibuluh. Konon diantara curug tersebut mengalirkan air yang berkhasiat menyembuhkan penyakit seperti penyakit kulit, encok, rematik dan pegal linu. Dan airnya tidak pernah surut sekalipun musim kemarau, dimana air yang mengalir berasal dari gunung Sawal.
Alun - alun Ciamis dan Masjid Agung Ciamis
Alun - alun Kota Ciamis terletak di pusat kota ciamis yang merupakan tempat paling ramai di Ciamis ini memang tempat berkumpulnya anak muda ciamis yang terkenal manis dan cantik. terutama di malam minggu tempat ini menyediakan berbagai hiburan dan pentas seni.
aneka jajanan khas juga tersedia disini.
Makanan Khas dan wisata kuliner Ciamis
Ada beberapa makanan khas Ciamis yang bisa anda dapati seperti Galendo, peuyeum, ranginang, simping, saroja. Galendo sendiri merupakan sisa olahan minyak kelapa dengan rasa dan aroma yang khas.
Ciamis juga terkenal dengan ikan gurame bakarnya, jangan lupa untuk mencicipinya.
Acara ada dan atraksi seni di Ciamis
Atraksi Seni Bebegig
Atraksi Seni Wayang Landung
Upacara Adat Nyangku
Nyiar Lumar
sebenarnya masih banyak objek wisata menarik di ciamis, mungkin pada kesempatan lain akan kita bahas secara lebih lengkap.
semoga artikel panduan wisata Ciamis ini bermanfaat